Samsat Online Cara Menggunakan

 Cara menggunakan aplikasi Samsat Online


 

1. Menu Pajak / Esamsat

Di dalam menu ini anda dapat menggunakan fitur pengecekan pajak dan untuk mendapatkan kode bayar pajak untuk pembayaran online. Namun perlu diketahui BELUM SEMUA PROVINSI DI INDONESIA MENYEDIAKAN INFORMASI PAJAK DAN PEMBAYARAN ONLINE NYA. Jadi hanya provinsi yang sudah menyediakan saja yang bisa.

Silakan pilih provinsi sesuai asal kendaraan anda kemudian pilih cek pajak - isi nopol - isi kode pengaman kemudian cari.

tunggu sebentar hingga data muncul.

Nilai pajak yang muncul tersebut merupakan perkiraan. Nilai pasti pajak merupakan wewenang masing masing samsat lah yang menentukannya. Jadi apabila ada perbedaan nilai pajak di aplikasi dengan nilai pajak di samsat. Maka yang benar adalah nilai pajak dari Samsat.

Karena dari beeberapa Provinsi ada yang menyediakan informasi pajak di tahun terakhir saja, jadi misalkan ada tunggakan maka tidak di cantumkan nilainya.

2. Menu Info Layanan Samsat

Berisi informasi lengkap mengenai 

Info pemutihan denda pajak yang sedang berlangsung di Seluruh Indonesia.

Informasi Kode Wilayah Plat Nomor Kendaraan di Seluruh Indonesia

Informasi cara dan persyaratan layanan samsat seperti baliknama, mutasi, rubah bentuk warna dan lainnya.

Selain itu juga ada informasi mengenai BPKB dan cara request nomor plat cantik atau pesanan sesuai keinginan anda..

 

3.  Menu Cek Keaslian BPKB kendaraan

Dalam apliaksi samsat online versi paling baru terdapat menu pengecekan bpkb online maupun offline. sehingga memudahkan pembeli kendaraan untuk mengetahui keaslian BPKB kendaraan yang akan dibeli.




Jika ada hal yang belum dipahami atau ada pertanyaan mengenai samsat, anda juga dapat mengirimkan pertanyaan langsung ke costumer service kami yang siap melayani dan menjawab pertanyaan anda. Namun pertanyaan harus sesuai format yang disediakan dalam form di Aplikasi.

Terimakasih.


Postingan populer dari blog ini

Samsat Online Privacy Policy

Bing Prompts-Face Swap Guide Privacy Policy